Jakarta – Polda Banten berhasil mengungkap sindikat peredaran uang palsu di wilayah Banten dan Jawa Barat. Dalam pengungkapan itu, 14 orang berhasil ditangkap.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Banten Kombes Pol Dian Setyawan didampingi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Banten Ameriza Maaruf Moesa memberikan keterangan pers terkait pengungkapan peredaran uang palsu di Mapolda Banten, Kota Serang, Banten, Rabu (6/2/2025).